Apabila anda sering menggunakan tisu basah untuk membersihkan alat kelamin dan dubur si kecil, ketika BAK dan BAB, perhatikan hal-hal berikut ini.
- Pergunakan tisu basah yang didesain hanya untuk bayi, karena tidak mengandung alkohol. Dengan maraknya produk-produk tisu basah yang beredar di pasaran, sebaiknya anda tetap waspada dalam memilih produk yang digunakan.
- Hentikan pemakaian apabila kulit si kecil terlihat iritasi atau mengering.
- Khusus untuk membersihkan BAB, gerakan membersihkan harus dimulai dari alat kelaminya ke arah dubur. Hal ini untuk menghindari bakteri berpindah ke alat kelamin.
- Khusus untuk bayi perempuan, usahakan membersihkan bagian dalam alat kelaminnya, dengan menggunakan air yang mengalir.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar